Ramadhan Datang, Alampun Riang~~~

Bismillahirrahmaanirrahiim

Assalamu'alaykum warahmatullah wabarakatuh

Langsung saja, We're gonna talk about
*Keep Your Spirit Up! Ramadhan is already here..*

Yuk, semangat, Ramadhan sudah tiba, Why? emang di bulan Ramadhan ada apa sih? spesial banget emang ya? kok di bulan-bulan lainnya berasa ga sespesial ini..

Nah, sebelumnya kita bahas dulu mengenai *Keutamaan Bulan Ramadhan* ya :)

Bulan Ramadhan, bulan mulia, bulan yang sangat amat memiliki banyak keutamaan dibanding bulan-bulan lainnya, layaknya hari Jumat yang spesial dibanding hari-hari lainnya, Ramadhan merupakan bulan yang puaalling spesial diantara bulan-bulan lainnya, dikarenakan :

1. Bulan Diturunkannya Al-Qur'an
Hal ini tercantum dalam Q.S. Al-Baqarah ayat 185 :)

شَهْرُ رَمَضَانَ الَّذِي أُنْزِلَ فِيهِ الْقُرْآنُ هُدًى لِلنَّاسِ وَبَيِّنَاتٍ مِنَ الْهُدَىٰ وَالْفُرْقَانِ ۚ فَمَنْ شَهِدَ مِنْكُمُ الشَّهْرَ فَلْيَصُمْهُ

"(Beberapa hari yang ditentukan itu ialah) bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil)."

2. Bulan Pengampun Dosa
Ga dipungkiri kita selaku manusia tentu banyak khilaf dan salah, maka momen Ramadhan ini merupakan peluang yang sangat besar untuk kita dalam mengharap ampunan dari Allah SWT.

Salah satu caranya adalah dengan menjalankan ibadah puasa. Diriwayatkan oleh Hadist Bukhari dan Muslim sebagai berikut:

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam juga bersabda:

مَنْ صَامَ رَمَضَانَ إِيمَاناً وَاحْتِسَاباً غُفِرَ لَهُ مَا تَقَدَّمَ مِنْ ذَنْبِهِ
Artinya: Barangsiapa berpuasa Ramadhan karena iman dan mengharap pahala, maka akan diampuni dosa-dosanya yang telah lalu.

MasyaAllah ya :')

3. Pahala Berlipat Ganda
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam juga bersabda:

فَإِذَا كَانَ رَمَضَانُ اعْتَمِرِى فِيهِ فَإِنَّ عُمْرَةً فِى رَمَضَانَ حَجَّةٌ
Artinya: Jika Ramadhan tiba, berumrahlah saat itu karena umrah Ramadhan senilai dengan haji (HR. Bukhari no. 1782 dan Muslim no. 1256).

Banyangin aja jika kita mengerjakan amalan-amalan lainnya yang mungkin terlihat simpel bagi kita, akan tetapi ternyata memiliki nilai pahala yang amat besar di sisi Allah SWT

4. Malam Lailatul Qadar
Keistimewaan bulan Ramadan berikutnya tidak ada di bulan-bulan lainnya, yaitu malam Lailatul Qadar.

Ada beberapa ayat yang menjelaskan bahwa malam lailatul qadar bertepatan pada sepertiga malam ganjil di akhir bulan ramadan.

Malam lailatul qadar di bahas dalam surat Q.S. Al-Qadar, yang artinya:
1. Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Quran) pada malam kemuliaan
2. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? 
3. Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan 
4. Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan
5. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar

5. Puasa Ramadhan
Nah, jelas amalan ini hanya terdapat pada bulan Ramadhan saja. Puasa di bulan ini memiliki banyak keistimewaan dan juga banyak menghasilkan pahala bagi yang menjalankannya.

Dijelaskan dalam surat Al-Baqarah ayat 183.

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِنْ قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ
Artinya: Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa.

Nah, itu baru sebagian dari banyak keistimewaan lain yang ada pada Bulan Ramadhan yang juga banyak di riwayatkan dalam hadist-hadist :) yang kalau dijabarkan secara detail yakin deh bakalan buanyaak bangettt  ^^

Nah,pasti pembaca yang dimuliakan Allah, gerem kan pengen nambahi lagi keistimewaan Bulan ini ^^ *Ibadah Tarrawiih mana *Setan-setan dibelenggu juga Kaak jugaa *Ah, perasaan saya aja kali yak.. haha

Jadi, Jangan sampai lewatkan bulan Ramadhan ini tanpa adanya peningkatan amalan, buanyak banget yang mengharapkan dan menantikan datangnya bulan ini :') banyak banget pahala yang bisa kita raih disini, begitupun pintu ampunan Allah terbuka selebar-lebarnya pada bulan ini...

Karena bener-bener... Bener-bener bulan ini tuh Se *Istimewa* itu temen-temen. Yang belum tentu bisa kita rasakan kembali pada tahun-tahun berikutnya :') Jangan sampai kita menyia-nyiakannya

Lanjuut, terus amalan-amalan apa yang harus dikerjakan pada bulan ini?

Layaknya pada bulan-bulan lain, amalan-amalan yang harus dikerjakan sama saja, ditambah amalan-amalan khusus bulan ini seperti tarawih, puasa, i'tikaf (tahun ini mungkin agak sulit dilaksanakan krn adanya physical distancing) :) hanya saja kita harus lebih mengoptimalkan amalan-amalan tersebut agar Ramadhan kali ini juga optimal..

Contoh :
Yang dulunya tahajjud sekali seminggu, di bulan Ramadhan jadi setiap hari
Yang dulunya dhuha hanya dua kali seminggu, di bulan Ramadhan jadi setiap hari
Yang dulunya tilawah selembar, di bulan Ramadhan jadi 5 lembar perhari
Yang dulunya jarang lihat kajian, dibulan Ramadhan jadi semangat nonton kajian
Yang dulunya dzikir hanya 1x perhari pagi/petang, di bulan Ramadhan jadi 2x perhari pagi dan petang

Terrruuss, kalau lagi libur puasa gimana?

Don't worry be happy..., banyak amalan-amalan lain yang bisa kita lakukan saat lagi mamnu' alias halangan, contohnya :

- Membangunkan sahur dan menyiapkan sahur atau bukaan di rumah buat keluarga, kalau yang lagi kost, bisa buat temen kosnya :)
-  Of course, mencari ilmu dong ;)
- Memperbanyak dzikir
- Mendengarkan murattal (bacaan Al-Qur'an)
- Memperbanyak doa
- Memperbanyak sedekah, yang simpel-simpel aja juga oke, bahkan bisa dengan segelas air putih :) *social distancing Kaak stay di rumah aja
- Oke, sebar info-info positive dan bermanfaat di Medsos why not :)
- and many other positive things ^^

Akan tetapii kayanya suliiitt...T-T magnet tempat tidur begitu besaarrr..

Ga apa-apa :) dimulai pelan-pelan saja.. ini antara diri kita dengan Allah.. kalau sulit, kita minta sama Allah, berdo''a agar Allah kuatkan kita untuk bisa istiqomah mengerjakan amalan-amalan baik, karena hanya Allah yang bisa menggerakkan hati kita :) yang penting kita jangan nyerah ya.. Allah selalu menunggu kita, kapanpun kita mau mendekatkan diri denganNYA

Tipsnya apa dong? biyar semangat terus...

Kalau dari saya yang tentunya juga masih sangat amat belajar :'), tipsnya sering-sering menonton kajian atau membaca buku-buku islami, kaya temen-temen sekarang nih, yang suka baca tulisan-tulisan atau kajian tentang agama.

Dan buat saya yang paling ngena itu, mendengar kajian mengenai Rasulullah SAW, para sahabat, para ulama, atau kisah para tokoh mengenai kehidupannya.. bagi Saya, itu kaya sumber semangat gitu kalau lagi lemah iman atau lagi futur-futurnya...

Kaya.. "Beliau kok bisa segitunya istiqomahnya ya",
"Akhlaknya kok bisa begitu baik ya..",
"MasyaAllah, pejuangannya besar banget ya :')"

Jadi.. itu sebagai suntikan semangat ke diri kita untuk bisa lebih baik lagi kedepannya, InsyaAllah.. Bisa di coba deh temen-temen :)

Wallahu a'lam bisshawwab

Wassalamu'alaykum warahmatullah wabaraktuh




















Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kesan dan Pesan di Hari Ketiga Matrikulasi

Akhirnya Kembali Ngepost :'D

Lagi Suka sama Putri Indonesia 2010, Nadine Alexandra Dewi Amez